Rukun Islam
1. Syahadatain
2. Shalat 5 waktu
3. Berzakat
4. Berhaji
5. Puasa di Bulan Ramadhan
Rukun Islam ini merupakan pelajaran sejak sekolah dasar yang diajarkan kepada kita untuk dihapal, dan setelah dewasa kita harusnya bisa lebih memahaminya secara mendalam.
Rukun Islam adalah tiang penyangga bangunan yang sangat penting dalam kehidupan beragama kita. Yang jika salah satunya tidak dilaksanakan maka bangunan islam seseorang itu akan goyah dan lama kelamaan akan hancur rubuh.
· Dari Ibnu Umar Radhiyallahu ‘anhuma, dia berkata: Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda: “Islam dibangun di atas lima (tonggak): Syahadat Laa ilaaha illa Allah dan (syahadat) Muhammad Rasulullah, menegakkan shalat, membayar zakat, hajji, dan puasa Ramadhan”. [HR Bukhari].
· Dari Umar bin Al-Khathab radhiyallahu ‘anhu, dia berkata, ketika kami tengah berada di majelis bersama Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam pada suatu hari, tiba-tiba tampak di hadapan kami seorang laki-laki yang berpakaian sangat putih, berambut sangat hitam, tidak terlihat padanya tanda-tanda bekas perjalanan jauh dan tidak seorang pun di antara kami yang mengenalnya. Lalu ia duduk di hadapan Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam dan menyandarkan lututnya pada lutut Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam dan meletakkan tangannya di atas pahanya.Selanjutnya ia berkata, “Hai Muhammad, beritahukan kepadaku tentang Islam.” Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam menjawab, “Islam itu engkau bersaksi bahwa tidak ada sesembahan yang berhak disembah selain Allah dan sesungguhnya Muhammad itu utusan Allah, engkau mendirikan shalat, mengeluarkan zakat, berpuasa pada bulan Ramadhan dan mengerjakan ibadah haji ke Baitullah jika engkau mampu melakukannya.” (HR. Muslim)
Mari kita bahas Rukun Islam satu persatu;
Syahadatain
Dua syahadat, yaitu Syahadat Laa ilaaha illa Allah dan (syahadat) Muhammad Rasulullah. Inilah kalimat yang harus ada didalam shalat, yaitu pada bacaan tahiyat. Kalimat yang membedakan seorang muslim dan non muslim. Inilah tiang agama yang paling utama.
Shalat 5 Waktu
Shalat wajib 5 waktu sehari semalam adalah sebuah bentuk ibadah paling utama didalam agama islam. Karena di yaumil akhir nanti, yang pertama kali ditanyakan oleh Allah adalah perihal sholat, jika sholatnya baik maka barulah ibadah lainnya diperhitungkan. Jika ibadah shalatnya tidak baik, maka ibadah lainnya tidak akan diperhitungkan.
Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu berkata, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Sesungguhnya amal yang pertama kali dihisab pada seorang hamba pada hari kiamat adalah shalatnya. Maka, jika shalatnya baik, sungguh ia telah beruntung dan berhasil. Dan jika shalatnya rusak, sungguh ia telah gagal dan rugi. Jika berkurang sedikit dari shalat wajibnya, maka Allah Ta’ala berfirman, ‘Lihatlah apakah hamba-Ku memiliki shalat sunnah.’ Maka disempurnakanlah apa yang kurang dari shalat wajibnya. Kemudian begitu pula dengan seluruh amalnya.” (HR. Tirmidzi, ia mengatakan hadits tersebut hasan.)
Mengeluarkan Zakat
Zakat adalah mengeluarkan harta yang telah mencapai nishab dan haul untuk diberikan kepada fakir miskin. Merupakan Ibadah yang utama setelah shalat.
“Hai orang-orang yang beriman, sesungguhnya sebahagian besar dari orang-orang alim Yahudi dan rahib-rahib Nashrani benar-benar memakan harta orang dengan jalan batil dan mereka menghalang-halangi (manusia) dari jalan Allah. Dan orang-orang yang menyimpan emas dan perak dan tidak menafkahkannya pada jalan Allah, maka beritahukanlah kepada mereka, (bahwa mereka akan mendapat) siksa yang pedih, pada hari dipanaskan emas perak itu dalam neraka jahannam, lalu dibakar dengannya dahi mereka, lambung dan punggung mereka (lalu dikatakan) kepada mereka: “Inilah harta bendamu yang kamu simpan untuk dirimu sendiri, maka rasakanlah sekarang (akibat dari) apa yang kamu simpan itu.” (QS. At-Taubah: 34-35)
Melaksanakan Ibadah Haji
Adalah kewajiban umat islam untuk pergi beribadah ke mekkah yang dilaksanakan setidaknya sekali seumur hidup bagi yang memiliki kemampuan fisik dan financial.
“Dan haji mabrur tidak ada balasan yang pantas baginya selain surga.” (HR. Bukhari no. 1773 dan Muslim no. 1349)
Puasa di Bulan Ramadhan
Merupakan kewajiban bagi semua umat islam untuk berpuasa selama sebulan penuh di bulan Ramadhan dan wajib diganti dibulan lain jika berhalangan untuk berpuasa.
“Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa.” (QS. Al Baqarah [2] : 183)
”(Puasa yang wajib bagimu adalah) puasa Ramadhan. Jika engkau menghendaki untuk melakukan puasa sunnah (maka lakukanlah).” (HR. Bukhari)
0 Response to "Rukun Islam"
Posting Komentar
silakan berkomentar. No SARA. jangan memasang link hidup di dalam isi komentar atau akan dihapus.