Tips Mencerahkan Wajah Kusam
Memiliki wajah kusam memang
sangat mengganggu penampilan kita bahkan bisa menurunkan tingkat percaya diri. Disaat
kita dituntut tampil prima dan menyegarkan wajah adalah yang pertama kali
memberi kesan tersebut. Ada beberapa penyebab timbulnya wajah kusam, namun
mengesampingkan penyebabnya, mari kita cari tahu bagaimana cara mencerahkan wajah kusam itu sendiri.
1. Pemilihan dan
pengaturan pola makan
Mengkonsumsi
makanan yang bergizi memang memberikan lebih banyak pengaruh dalam mengatasi
wajah kusam anda daripada makanan yang banyak mengandung kolesterol. Usahakan
mengkonsumsi sayur-sayuran dan buah-buahan karena kandungannya yang kaya akan
nutrisi mampu menjaga kelembapan kulit wajah anda sehingga wajah terlihat tidak
kusam.
2. Minumlah air
secukupnya
Tips
kedua, Hal yang perlu dilakukan ketika wajah anda terasa kusam atau kering
adalah memperbanyak minum air putih untuk mempertahankan cairan di dalam tubuh
agar asupan cairan sampai ke tingkat pori-pori kulit bisa terjaga dengan baik dan
agar kita tidak mengalami dehidrasi.
3. Penggunaan masker
alami
Tips
ketiga adalah memakai masker wajah alami,hal ini merupakan salah satu cara
merawat wajah yang kusam karena fungsinya untuk mencerahkan kulit dan sekaligus
membuat kulit wajah anda terlihat putih cerah. Bila anda memutuskan untuk membeli
masker, maka sebaikanya pilihlah produk masker berbahan alami (dari
tumbuh-tumbuhan) dan lihat juga labelnya apakah bebas alkohol atau tidak.
4. Minyak zaitun
Mungkin
bagi orang awam,mereka tidak tahu apa itu minyak zaitun. Minyak ini berbahan dasar cairan. Kandungan vitamin E dan
antioksidan alaminya sangat berguna untuk menangkal radikal-radikal bebas dari
dalam tubuh yang dapat merusak jaringan sel-sel yang ada. Cara penggunanya ada
yang bersifat dioleskan dan juga ada yang dikonsumsi secara langsung.
5. Penggunaan daun
seledri
Daun
seledri juga dapat dimanfaatkan sebagai masker pelembab untuk wajah anda.Anda
bisa menggunakan bahan alami ini sebagai perawatan mandiri jika isi kantong
anda tidaklah cukup untuk melakukan perawatan yang lebih praktis. Cara
memakainya yaitu dengan merebus beberapa potongan kecil dari 3 lembar daun
seledri yang tentunya sudah dicuci bersih, kemudian rebusan yang sudah masak tadi
didiamkan hingga dingin. Usapkan endapan dan air seledri itu pada area sekitar
wajah, diamkan beberapa saat dan kemudian basuhlah muka anda dengan air bersih.
6. Masker alami,
Bengkoang
Seperti yang kita
ketahui, buah ini sangat baik untuk menjaga kelembapan kulit wajah. Dengan kandungan
vitamin C, saponin, Flavoid dan zat fenolik menjadikan bengkuang terbukti untuk
mengatasi beberapa penyakit seperti mengatasi bekas jerawat, kulit mati,
gangguan hormonal. Hal ini bisa dilakukan karena kandungan dari zat fenoik yang
berfungsi untuk menghambat pembentukan melamin jadi dapat mencegah pigmentasi.
0 Response to "Tips Mencerahkan Wajah Kusam"
Posting Komentar
silakan berkomentar. No SARA. jangan memasang link hidup di dalam isi komentar atau akan dihapus.